Umpan Mancing Ikan Juaro Yang Banyak Di Pakai
Banyak sekali yang gemar memancing ikan patin juaro atau ikan bengak yang banyak di namai warga daerah, tapi untuk kebanyakan namanya yang digunakan tetap sama yaitu ikan Juaro atau Juara.
Tapi untuk umpan ikan juaro ini bermacam-macam tapi tetap hampir sama saja yang di gunakan, hanya pengunaanya saja yang terkadang berbeda.
Untuk umpan yang sering dipakai dan strike ikan juaro itu ada beberapa macam, mulai dari jangkrik sampai roti tinggal penyesuaianya saja yang dibutuhkan pas sedang di gunakan.
Tapi, masih ada beberapa jenis umpan yang lainnya dan di gunakan khusus untuk mancing ikan juaro ini, beberapa umpan yang sering di gunakan sebagai berikut.
- Roti cakui.
- Roti kelapa.
- Jangkrik.
- Bakwan.
- Larva tawon.
- Dan sosis goreng.
Untuk yang paling umum digunakan adalah jangkrik, tapi ikan juaro yang mau memakan umpan jangkrik hanya yang berukuran sedang untuk yang besar jarang untuk makan umpan ini.
Karena termasuk dalam golongan ikan yang rakus memakan apa saja umpan yang di gunakan maka yang berukuran sedang sangat terbilang ganas untuk memakan umpan apa saja yang ia temui.
Berbeda bila ikan juaro berukuran besar, umpan yang mau dimakan itu biasanya roti dan umpan-umpan bersih yang sudah saya tuliskan diatas tadi.
Untuk kalian yang ingin mencoba untuk membuat umpan rotinya kemungkinan hanya yang berjeni cakui saja, karena mungkin di daerah tertentu saja yang menjualnya.
Berbeda dengan bakwan dan roti kelapa banyak yang menjualnya jadi kalianpun bisa saja kapan untuk mengunakanya, untuk pembuatanya cakuinya sebagai berikut.
Buat Umpan Cakui.
Beberapa bahan yang mesti kalian siapkan adalah, Tepung Terigu, Fernipam dan Masako Ayam.
Untuk membuatnya pertama pisahkan minimaln3 sendok Tepung terigu dan campurkan dengan setengah sendok teh fernipam lalu campur air dan aduk sampai rata untuk masakan ayam campurkan sesendok teh terakhir kali.
Kemudian buat adonan untuk siap di goreng, setelah masak siap untuk di gunakan.
Bakwan dan Roti Kelapa
Cukup kalian beli, untuk bakwan setelah di beli tinggal potong-potong ukuran kecil pas di mata kail.
Sedangkan roti kelapa, terlebih dahulu buang isi kelapanya lalu injak-injak pakai kaki kuat-kuat supaya padat, setelah di rasa padat tinggal potong seukuran sedang untuk di gunakan.
Larva tawon dan jangkrik
Kalau jangkrik tinggal dibeli, tapi kalau kalian mau mancing ikan juaro mengunakan larva tawon maka di usahakan untuk mencarinya karena cukup sulit di dapat larva tawon yang siap untuk di jadikan umpan mancing.
Mininal untuk dicari dulu atau tidak sengaja ditemukan.
Nah beberapa umpan yang saya sebutkan diatas, sudah menjadi umpan yang umum digunakan untuk mancing ikan juaro, tinggal kalian pilih umpan yang khusus untuk mancing yang besar atau kecil saja.
Tapi bila kalian mancingnya khusus yang besar, maka harus di tentukan spot mancing kalian yang pas karena ikan juaro besar tidak berada di tempat sembarangan, biasanya di tempat tertentu karena ikan juaro besar juga bersifat predator untuk ikan juaro yang kecil dan sedang.