Umpan Tempe Untuk Bawal, Campurkan Bahan Ini!
Membuat umpan tempe untuk ikan bawal harian dan alam liar, sebenarnya sama saja yang penting saat meraciknya harus dengan takaran yang pas dan juga konsisten saat digunakan, maksudnya tidak gonta-ganti.
Tidak disarankannya untuk bermacam-macam umpan ikan bawal yang digunakan itu seperti ini, misalkan hari ini pakai tempe dengan campuran ini besoknya ganti lagi dan begitu seterusnya sampai akhirnya kembali dengan yang alami.
Sebelum kalian membuat umpan tempe jitu untuk ikan bawal, pastikan dulu semua takaran yang akan digunakan untuk meracik sudah tepat.
Bila sudah baru ditentukan untuk umpan mancing ikan bawal dan lanjutkan untuk menyiapkan semua bahan yang dibutuhkan.
Bukan hanya sampai disitu saja, untuk yang ingin memancing ikan bawal bukan cuma umpan tempe yang harus ditentukan.
Tapi jam makan ikan bawal juga harus sesuai waktu, karena setiap ikan memiliki nafsu makan yang berbeda-beda, jadi tidak bisa dipastikan untuk mancing ikan bawal ini dimulai jam sekian.
Termasuk indra penciuman ikan yang sedang akan dipancing juga harus diketahui, seperti kutipan pada beberapa situs hewan air bahwa ikan ada yang menangkap Indra perangsang memalui pencium, kumis dan langsung melihat apa yang akan ia makan.
Bila ikan bawal yang kalian pancing tidak mengetahui jenis untuk targetnya, kemungkinan diawal pasti kesulitan namun berjalanya waktu nanti tetap akan ketemu juga sela memancingnya.
Jadi kunci membuat umpan tempe jitu ada pada karakter ikan bawal yang kita pancing, semakin kita ketahui pola makan ikan dengan begitu sudah bisa dipastikan tidak akan menghabiskan waktu sia-sia juga membuang sisa bahan umpan yang kita gunakan.
Apa lagi bila mengunakan umpan alami, tanpa diketahui dengan jelas yang disukai untuk ikan bawal maka siap-siap untuk zonk bin boncos memancingnya.
Mulai dari sini, pelajari lah terlebih dahulu ikan bawal yang dipancing sebelum meracik berbagai umpan!
Harusnya itu seperti ini, sekarang kita pakai racikan tempe untuk bawal dengan ini pas sudah jadi langsung dipakai, tapi belum mau dimakan anggapan kita tidak cocok.
Tapi coba besok hari lagi sesuai dengan waktunya ikan bawal memakan umpan, karena terkadang memang kendala pada suhu air saat kita baru ngetes umpan yang pertama kali diracik.
Dan terkadang, begitu racikan baru dibuat pas dites langsung hoki ada juga jadinya digunakan terus, tapi tetap sewaktu-waktu akan stop beberapa saat karena faktor cuaca, begitulah yang tadi kami ulaskan diatas walaupun terkesan baru pertama kali dibuat dan tidak cocok jangan langsung diterka bahwa umpan tersebut tidak bisa dipakai tapi cobakan 1 atau 2 kali pembuatan.
Bila sudah dicoba berulang kali masih zonk juga, berarti benar itu umpan tempe memang tidak berfungsi.
Untuk kalian yang ingin mencoba meracik umpan tempe untuk ikan bawal, silagkan coba beberapa racikan dibawah ini.
Racikan Tempe, Kunyit, Bawang Putih dan Minyak
Untuk racikan umpan bawal yang pertama silahkan siapkan beberapa bahan yang disebutkan tadi, untuk takarannya tinggal cocokan dengan yang akan digunakan seperti:
- 1 keping tempe sebesar tangan.
- 1 kunyit sebesar jempol.
- 4 siung bawang putih.
- Dan 1 bungkus minyak mie instan soto.
Untuk membuatnya cukup simpel, pertama silahkan tumbuk dulu tempe sampai halus kemudian giling halus kunyit dan bawang putih lalu campurkan dengan tempe.
Bila adonanya mulai mengeras, campurkan bertahap dengan 1 sendok teh air putih sambil digiling.
Bila sudah tercampur semua, pindahkan ke plastik dan lumat pakai tangan saat berbentuk bulat masukan minyak mie instan soto tadi 1 bungkus dan lumat lagi sampai merata.
Sampai disini siap untuk kalian gunakan memancing ikan bawal, bila sudah pernah dicoba dan hasilnya masih kurang maksimal, kalian bisa coba yang lain lagi.
Racikan Tempe, Tepung, Masako dan Kunyit Bubuk
Sedangkan yang satu ini harus dengan proses dikukus sebelum digunakan, untuk takaran pembuatan umpan ikan bawalnya sebagai berikut:
- 1 selembar tempe sebesar 3 jarian.
- 5 sendok tepung terigu.
- 1 bungkus masako ayam.
- Dan 1 sendok makan serbuk kunyit bubuk.
Untuk pembuatannya, pertama silahkan tumbuk dulu tempenya sampai halus.
Kemudian ambil gelas dan isi setenag dengan air putih dan masukan masako ayam dan bubuk kunyit aduk sampai larut, lalu campurkan tepung terigu bertahap ke tempe yang sudah halus tadi.
Caranya masukan 1 sendok makan lalu aduk bila mengeras berikan air sedikit supaya lunak, lalu campurkan lagi sampai airnya habis.
Bila sudah jadi, masukan ke plastik dan lumat-lumat sampai rata, bila masi belum cocok juga kalian bisa mencoba lagi yang 1 ini.
Racikan Tempe, Mie Instan, Bawang Putih, bubuk kunyit dan Royco Ayam
Pembuatan umpan ini hampir mirip untuk tawes tapi ikan bawal juga tetap mau kok yang penting diracik dulu, untuk takarannya sebagai berikut:
- 1 lembar tempe sebesar setengah telapak tangan.
- 1 mie instan kari ayam atau goreng.
- 1 siung bawang putih.
- 1 bungkus royco ayam.
- Dan 1 sendok bubuk kunyit.
Untuk pembuatanya, cukup giling tempenya dulu seperti diatas tadi kemudian ambil blender untuk menghaluskan mie instan digiling juga tidak apa-apa yang penting bisa halus.
Setelah tempe dan mie halus tinggal ditumbuk supaya merata, setelah itu giling halus bawang putih dan royco ayam supaya mudah melumatnya dengan tempe dan mie tadi, lalu campurkan setelah selesai pindahkan ke plastikan dan masukan bertahap bubuk kunyit sampai dipenyek-penyek pakai tangan.
Setelah jadi tinggal digunakan saja, untuk pembuatan racikan tempe yang lebih jelas seperti video di youtube saja.