Umpan Ulat Pisang, Paling Cocok Untuk Ikan Liar!
Memancing ikan mengunakan umpan ulat daun pisang, biasanya disebut dengan entung karena ini merupakan larva kupu-kupu aslinya, karena masih dalam tahap penyempurnaan maka terlihat pada Daun Pisang yang bergulung begitu dilihat isinya ada ulat yang ganas dimakan ikan.
Jadinya sudah terbiasa untuk digunakan sebagai umpan saat memancing, untuk kalian yang hobi mancing dan mengunakan ulat daun pisang ini, sebelum dipakai ada baiknya untuk mengetahui jenis ikan apa saja yang mau makan.
Karena bila dipakai umpan tapi ikan dispot tidak cocok dengan umpan ulat daun pisang, nantinya ya tetap tidak dimakan kan? Akhirnya ya terbuang saja umpan yang digunakan, kesanya sia-sia!
Tapi bila mengerti untuk jenis ikan apa saja yang mau makan ulat daun pisang, nah ini baru cocok karena saat akan digunakan targetnya sudah tau.
Untuk beberap ikan yang mau makan umpan ulat daun pisang adalah:
- Ikan Nila
- Ikan Mujair
- Ikan Gurame
- Ikan Mas Babon
- Ikan Tawes
- Ikan Nilem
- Ikan Lampam
- Ikan Gabus
- Ikan Lele
- Ikan Sembilang
- Ikan Kakap Merah
- Ikan Bandeng
- Ikan Kelabau
- Ikan Wader
- Dan ikan lannya kami belum coba!
Perlu diketahui, mengunakan umpan ulat daun pisang bukan untuk target yang kecil tapi dikhususkan babon saja.
Karena untuk yang kecil tidak akan bisa dimakan umpan ini, kecuali seperti lele, gabus dan yang mulutnya besar sedangkan yang kecil kan tidak pas bila mengunakan yang ini.
Selain itu, mengunakan umpan ulat daun pisang sebaiknya jangan langsung di tusuk bagian kepala tebus ke ekor dan sebaliknya.
Tapi cukup dicantelkan saja, karena bila ditancapkan langsung menembus nanti bila digunakan agak lama terendam di air akan mengempas, bila sudah seperti ini sebaiknya diganti karena sudah tidak dimakan ikan lagi.
Jadi harus dimaksimalkan dengan cukup dicantelkan saja, selain itu khususkan mengunakan waktu saja kurang lebih pas digunakan itu hanya 1 jam boleh lebih sedikit, yang penting ulat daun pisangnya tidak kempes saat dijadikan umpan.
Untuk lebih tepatnya tidak berlangsung lama, begitu lempar umpan jam ikan makan jadi pasti langsung disambar.
Jadi akan lebih baik lagi selain hanya mengetahui umpan ikan yang digunakan, juga tau dengan cara mengunakan dan waktu kapan ikan memakan umpan.
Kuncinya seperti ini, saat akan berangkat tau waktu bila mendekati ikan akan memakan umpan.
Lalu tau juga bahwa umpan yang digunakan ditargetkan untuk ikan ini itu, serta cara memasangkanya ke mata kail.
Dengan memahami semua itu, pastinya usaha kita memancing ikan akan optimal dan sesuai dengan kinerjanya, dan juga inilah penyebabnya kebanyakan para pemancing lebih sering dapat ikan banyak ketimbang yang hanya hobi saja, sampai disini selamat mengunakan umpan ulat daun pisang dan salam Gentak!